Wisata  

Tempat Wisata di Tebing Tinggi Kekinian & Paling Hits

Bah Bolon Arung Jeram

Tempat Wisata di Tebing Tinggi – Kota Tebing Tinggi di Sumatera Barat adalah salah satu wilayah yang menjadi kebanggan masyarakat setempat karena memiliki daratan subur dengan perairan berkualitas. Jelas dari segi ekonomi sangat bagus dan bukan hanya itu saja.

Terbukti dari segi pariwisatanya juga memiliki potensi yang menarik. Walau kota Tebing Tinggi tak begitu populer di masyarakat Indonesia. Akan tetapi banyak wisatawan dari luar negeri banyak yang datang ke sini untuk menikmati udara tropisnya.

Selain itu, wisatawan juga bisa menemukan beberapa spot pantai dan wisata keren lain yang membuat pikiran jadi semakin tenang. Lantas dimana saja tempat wisata di Tebing Tinggi yang cocok dijadikan tempat liburan?

7 Rekomendasi Tempat Wisata di Tebing Tinggi Paling Hits dan Kekinian

1. Waterpark Gundaling Paya Pasir
Ada wahana permainan yang bisa menghilangkan stress di Tebing Tinggi saat ingin menikmati liburan bersama keluarga yaitu di Waterpark Gundaling Paya Pasir. Ada permainan seperti terowongan air, peluncur air, kolam renang, dan banyak lagi.

Tiket masuknya terbilang murah hanya Rp. 10.000,- untuk orang dewasa dan anak-anak di bawah 8 tahun gratis masuk. Ini buka mulai 8 pagi sampai 6 sore namun untuk hari senin dan selasa buka dan tutup berbeda karena untuk pembersihan serta perawatan.

2. Taman Kota Tebing Tinggi
Ada taman kota di Tebing Tinggi yang sudah dikelola sangat baik dan tertata rapi. Ada banyak fasilitas yang untuk segala usia mulai dari ayunan, tempat duduk, toilet dan banyak lagi. Ada pun beberapa spot khusus untuk anak-anak bermain dan menikmati liburan. Menariknya lagi adalah semua fasilitas yang tersedia bisa kalian nikmati secara gratis.

Baca Juga:  5 Tempat Wisata Cirebon Dekat Stasiun, Paling Hits Di Tahun 2022!

3. Bah Bolon Arung Jeram
Sesuai namanya ini menawarkan tempat asik untuk melakukan kegiatan arum jeram dengan keluarga saat ada di Tebing Tinggi. Rutenya juga tidak seram dan cocok bagi pemula yang baru mencoba. Dengan rute indah pasti adrenalin kalian jadi semakin naik. Selain itu, kalian juga bisa menemukan permainan lain seperti rafting yang bisa menambah kegiatan jadi tambah asik.

4. Taman Revolusi Mental
Nama taman revolusi mental bukan hanya terkait dengan penanganan mental saja. Pemberian nama tersebut dibuat menarik sesuai dengan fungsinya untuk penduduk Tebing Tinggi. Tempat ini bukan hanya memberikan suasana indah saja.

Tapi memiliki fasilitas yang terawat dan selalu membuat betah pengunjung. Berdiri sejak tahun 2017, taman selalu ramai pengunjung dan tidak hanya untuk berfoto saja tapi ada festival lain yang siap memanjakan pengunjung.

5. Istana Negeri Padang
Destinasi ini menghadirkan pesona sejarah yang tidak hanya terpancar pada bentuk bangunan saja. Pesona arsitek yang dihadirkan melalui warna cat dominan coklat tua dan berpadu warna kuning serta hitam sangat indang dipandang.

Sesuai budaya dan pesona kota Tebing Tinggi jika bangunan yang berdiri sejak tahun 1800 ini pada masa Kerajaan Negeri Padang sangat populer. Pesona dari istana ini memiliki aura Raja Tengku Muhammad Nurdin yang arif dan sangat bijak pada masanya.

6. Taman Edukasi
Mirik dengan taman pintar di Jogja, kota Tebing Tinggi juga memiliki wisata edukasi anak yang diberi nama taman edukasi. Ada beragam tanaman buah dan bunga yang disusun rapi hingga memanjakan mata. Kalian juga dapat melihat penataan daur ulang sampah sebagai agrowisata.

Taman ini dirancang untuk wawasan anak yang masih sekolah dan jangan salah jika masuk akhir pekan selalu ramai pengunjung untuk menghabiskan waktu bersama keluarga disini.

Baca Juga:  4 Destinasi Wisata Papua Raja Ampat, Indah Banget!

7. Tugu Wahana Tata Nugraha
Dalam pandangan sekejap mungkin tugu ini kecil dibanding tugu lain. Tapi keberadaannya memiliki pesan moral tinggi. Dimana kota Tebing Tinggi berhasil mendapatkan penghargaan nasional atas tata kota dan kebersihannya.

Jangan salah jika dibangunnya tugu ini untuk mengingat moment tersebut supaya masyarakat dapat paham dan mengerti akan kebersihan. Tak salah juga kota indah ini mendatangkan rejeki banyak sekali bagi masyarakat setempat.